<p>NUNUKAN – Perbaikan jalan penghubung utama Krayan Selatan–Krayan Barat, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, resmi dikebut.</p>



<p>Proyek tanggap darurat yang dibiayai dari Belanja Tidak Terduga (BTT) Pemprov Kaltara ini menyasar titik-titik kerusakan kritis yang selama ini mengancam mobilitas warga perbatasan.<br><br>Camat Krayan Selatan Oktavianus Ramli mengatakan, alat berat sudah bekerja di wilayah Krayan Barat sejak Kamis lalu.<br>“Fokusnya titik rusak parah. Hari ini (kemarin) alat berat sudah masuk dan langsung melakukan penanganan,” ujarnya, Jumat (8/8).<br><br>Jalur Krayan Selatan–Krayan Barat adalah urat nadi distribusi logistik, hasil pertanian, dan perdagangan lintas batas ke Malaysia. Satu-satunya akses darat keluar-masuk Krayan Selatan ini sangat menentukan kelangsungan ekonomi warga.<br>“Kalau terputus, distribusi pangan, kebutuhan pokok, dan pemasaran produk lokal langsung berhenti,” tegas Oktavianus.<br><br>Pemerintah menargetkan pekerjaan selesai September 2025, namun tantangan berat membayangi. Kondisi badan jalan yang masih berupa tanah membuatnya mudah rusak kembali saat hujan.<br>“Perlu penimbunan material pilihan agar bertahan lama, apalagi lalu lintas kendaraan roda empat cukup padat sampai Krayan Tengah,” tambahnya.<br><br>Warga mendesak perbaikan darurat ini tidak berhenti pada solusi sementara. Mereka menuntut pembangunan permanen untuk memutus siklus kerusakan tahunan yang kerap memutus akses berhari-hari.<br>“Kalau musim hujan, kami sering terisolasi. Butuh jalan yang bisa dilalui kapan saja,” katanya.<br><br>Dengan waktu pengerjaan yang terbatas dan cuaca yang sulit diprediksi, pemerintah daerah terus mempercepat pekerjaan sambil berharap tidak ada lagi longsor yang merusak akses ini.(*)</p>
<div class="printfriendly pf-button pf-button-content pf-alignleft"><a href="#" rel="nofollow" onClick="window.print(); return false;" title="Printer Friendly, PDF & Email"><img class="pf-button-img" src="https://cdn.printfriendly.com/buttons/printfriendly-pdf-email-button.png" alt="Print Friendly, PDF & Email" style="width: 170px;height: 24px;" /></a></div>
This website uses cookies.